Contoh Soal Essay Biologi Kelas X Semester 2 Beserta Jawaban (Part-4)

Soal Uji Kompetensi ke4 tulisan ini, merupakan Contoh Soal Essay Biologi Kelas X Semester 2 Beserta Jawaban bagian ketiga (soal nomor 31-45), dimana pada bagian ke-4 yang sedang Anda baca ini, berisikan materi soal Biologi tentang "Ekosistem dan Peranannya dalam Kehidupan".
Baca juga, materi yang sama dalam bentuk PG :
1#. Contoh Soal Biologi Kelas X Semester 2 Beserta Jawaban Pilihan Ganda (Part-7)
2#. Contoh Soal Biologi Kelas X Semester 2 Beserta Jawaban Pilihan Ganda (Part-8)

Berikut di bawah ini, soal essay Biologi beserta jawaban, dimulai dari soal nomor 46 sampai dengan 60.

46. Daur berbagai unsur kimia di alam disebut dengan istilah ....
Jawaban: daur biogekimia

47. Organisme tunggal disebut juga ....
Jawaban: individu

48. Daerah laut yang masih dapat ditembus oleh cahaya matahari hingga kedalaman 200 meter disebut ....
Jawaban: neritik

49. Terumbu karang berbentuk cincin yang muncul dari perairan dan melingkari terumbunya disebut....
Jawaban: atol

50. Organisme heterotrof yang memanfaatkan serpihan organik padat sebagai sumber makanan disebut ....
Jawaban: detritivor

51. Rantai makanan yang saling berhubungan akan membentuk ....
Jawaban: jaring-jaring makanan

52. Komponen ekosistem yang terdiri atas makhluk hidup disebut komponen ....
Jawaban: biotik

53. Kumpulan yang terdiri atas berbagai populasi makhluk hidup disebut ....
Jawaban: komunitas

54. Proses perubahan senyawa nitrit atau nitrat oleh bakteri menjadi gas nitrogen disebut ....
Jawaban: denitrifikasi

55. Daur sulfur dapat terjadi melalui dua jalur, yaitu ..... dan .....
Jawaban: daur dalam dan daur luar

56. Apa yang dimaksud dengan populasi dan komunitas? Jelaskan!
Jawaban: populasi adalah sekelompok individu/organisme sejenis yang menetap pada daerah tertentu. Adapun komunitas adalah kumpulan dari berbagai populasi yang saling berinteraksi dan hidup menetap pada daerah tertentu.

57. Tuliskan tingkatan-tingkatan organisasi kehidupan mulai dari yang terendah!
Jawaban: individu, populasi, komunitas, ekosistem, dan biosfer

58. Apa manfaat tanah pada suatu ekosistem? Jelaskan!
Jawaban: untuk tempat hidup seluruh makhuk hidup

59. Sebutkan ciri-ciri bioma konifer!
Jawaban:
- memiliki curah hujan 50-125 cm/tahun
- flora yang terdapat di bioma konifer adalah pinus, cemara, dan jenis Gymnospermae.
- faunanya meliputi rusa, anjing hutan, burung, dan insecta.

60. Bagaimana daur karbon dioksida dan oksigen dalam ekosistem dapat berlangsung? Jelaskan!
Jawaban: sumber karbon di alam bebas adalah gas karbon dioksida (CO2) yang banyak bebas di udara maupun terlarut dalam air. Sedangkan sumber oksigen adalah sebagian gas yang bebas di udara dan air dalam laut. Transfer karbon pertama kali melalui proses fotosintesis oleh tumbuhan. Oksigen yang dilepaskan oleh tumbuhan digunakan oleh semua organisme aerobik untuk respirasi. Hasil reaksi respirasi berupa karbond dioksida (CO2) dan air (H2O). Karbon dioksida hasil respirasi akan dilepaskan ke atmosfer sebagai salah satu sumber CO2 di alam, yang nantinya akan diserap lagi untuk proes fotosintesis. Begitu seterusnya sehingga terjadi daur/siklus.

Lanjut ke soal nomor 61-75 => contoh soal essay Biologi kelas x semester 2 dan jawaban bagian kelima
LihatTutupKomentar