Contoh Soal PG dan Jawaban Sejarah Wajib K13 Kelas XI Semester 2

Contoh Soal PG dan Jawaban Sejarah Wajib K13 Kelas XI Semester 2 bagian pertama ini, berisikan materi-materi sejarah semester genap yang diambil dari Bab 1, yaitu tentang "Tokoh-tokoh Nasional dalam Memperjuangkan Kemerdekaan Indonesia". Semua soal sejarah yang ada ditulisan ini menggunakan kurikulum 2013 edisi revisi, tentunya berbeda dengan soal-soal sejarah yang telah admin publish sebelumnya, seperti soal sejarah kelas xi semester genap (program IPS) dan soal sejarah kelas xi semester genap program IPA, yang keduanya menggunakan KTSP atau kurikulum 2006.

Baca juga: Contoh Soal PG dan Jawaban Sejarah Peminatan K13 Kelas XI Semester 2

Berikut dibawah ini, soal pilihan ganda sejarah wajib kelas 11 semester dua kurikulum 2013 beserta jawaban untuk siswa SMA/MA/SMK/MAK/Sederajat.

1. Untuk melawan kekuatan Belanda, Pangeran Diponegoro menggunaankan taktik yang disebut….
a.  taktik adu domba
b. banteng stelsel
c. perang gerilya
d. cuultur stelsel
e. perang puputan
Jawaban: c

2. Perlawanan rakyat Singaparna, Jawa Barat melawan Jepang dipimpin oleh….
a. K.H Zaenal Mustafa
b. AbdulJalil
c. Abdul Hamid
d. K.H. Madriyas
e. K.H.Zainal Abidin
Jawaban: a

3. K.H Zaenal Mustafa adalah tokoh perjuangan melawan penjajah yang berasal dari….
a. Aceh
b. Maluku
c. Jepara
d. Jawa Barat
e. Sumatera Barat
Jawaban: d

4. Sikap kita yang menujukkan perilaku menghormati para pahlawan bangsa adalah….
a. Semangat ikut tawuran karena diajak teman
b. Suka nongkrong sampai larut malam dan tidak pernah belajar
c. Semangat belajar untuk mengikuiti lomba sains
d. Terbiasa mengerjakan PR di sekolah
e. Tidak mengikuti upacara bendera dalam rangka memperingati hari pahlawan
Jawaban: c

5. Pemberontakan Teuku Hamid terjadi di….
a. Meurudu, Aceh
b. Blitar, Jawa Timur
c. Singaparna, Jawa Barat
d. Ambon, Maluku
e. Jawa Barat, Ambon
Jawaban: a

6. Pahlawan yang berhasil menyerang Benteng Duurstede buatan Belanda di Maluku adalah….
a. Pattimura
b. Sultan Hairun
c. Sultan Baabulah
d. Sultan Hasanuddin
e. Panglima Polim
Jawaban: a

7. Pattimura gugur pada tahun….
a. 1815
b. 1816
c. 1817
d. 1818
e. 1819
Jawaban: c

8. Teuku Umar adalah pahlawan dari Aceh yang melawan Belanda dengan gigih bersama istrinya. Teuku Umar meninggal pada tahun….
a. 1898
b. 1899
c. 1901
d. 1900
e. 1902
Jawaban: b

9. Oleh Fatahillah, nama Sunda Kelapa diganti nama menjadi….
a. Banten
b. Bandung
c. Batavia
d. Jayakarta
e. Jakarta
Jawaban: d

10. Perlawanan Peta di Blitar untuk melawan Jepang dipimpin oleh….
a. Urip Sumoharjo
b. Slamet Riyadi
c. Supriyadi
d. Sudirman
e. Ahmad Yani
Jawaban: c

Lanjut ke soal nomor 11-20 => Contoh Soal PG dan Jawaban Sejarah Wajib K13 Kelas XI Semester 2 Part-2
LihatTutupKomentar